Wajib Ada! Siapkan Dokumen Ini Jika Anda Ingin Berwisata ke Eropa

Hal pertama yang akan anda temui ketika pertama kali datang ke negara Eropa adalah petugas imigrasi. Dia yang akan memberikan penilaian apakah anda bisa masuk ke negara yang dituju. Petugas imigraasi yang berada di Bandara akan mengecek perlengkapan dokumen perjalanan anda. Oleh karena itu sangatlah penting untuk mempersiapkan semua dokumen demi kelancaran pemeriksaan. Dengan semua dokumen siap di tangan, membuktikan kalau anda benar-benar sudah siap berwisata ke negara Eropa. Berikut adalah fatra dokumennya :

Paspor

Dokumen pertama yang harus Anda siapkan jika ingin berwisata di Eropa adalah paspor. Dapat dikatakan, paspor adalah syarat wajib yang harus Anda penuhi sebelum pergi bepergian ke luar negeri, tidak hanya Eropa. Dokumen ini dipergunakan sebagai penunjuk identitas serta kewarganegaraan pemegang paspor.

Pembuatan paspor dapat Anda lakukan dengan melakukan pendaftaran secara online melalui aplikasi Layanan Paspor Online untuk mendapatkan nomor registrasi. Setelah menerima nomor registrasi, Anda dapat bergegas menuju Kantor Imigrasi untuk mengurus pembuatan paspor dengan membawa nomor registrasi beserta dengan syarat yang ditentukan. Saat pembuatan paspor, biasanya Anda akan dikenai biaya pembuatan.

Jika anda sudah punya paspor, pastikan dia masih lama masa berlakunya. Minimal adalah 6 bulan sebelum kadaluwarsa. Untuk amannya, lakukan pembaruan paspor anda jika sudah mendekati 6 bulan masa expire.

VISA

VISA adalah dokumen kedua yang harus Anda siapkan sebelum mengunjungi negara-negara di Eropa. Visa adalah sebuah bukti bahwa Anda diperbolehkan untuk masuk ke negara-negara yang akan Anda tuju. Apabila Anda ingin berlibur ke Eropa, maka VISA yang perlu Anda dapatkan adalah Visa Schengen. Visa ini dapat Anda gunakan untuk mengunjungi negara-negara yang menjadi bagian dari Schengen. Visa dapat Anda buat dengan mengajukan permohonan VISA ke Kedutaan negara yang ingin Anda kunjungi. Tentunya dengan membawa kelengkapan dokumen yang disyaratkan.

Jika mau tour ke Inggris dan Britania Raya, berarti anda harus buat visa wisata ke Inggris. Karena Inggris bukanlah anggota Schengen dan bukan anggota Uni Eropa lagi.

Tiket Pesawat

Tiket pesawat tentunya adalah dokumen wajib yang harus Anda bawa jika Anda ingin  bepergian. Tanpa tiket, Anda tidak akan bisa melakukan perjalanan ke manapun. Tiket dapat Anda beli dengan mudah melalui berbagai aplikasi online travel agent seperti, Tiket.com, Traveloka, dan lainnya. Pada beberapa negara di Eropa, Anda diwajibkan untuk membeli tiket pulang sekaligus ketika membeli tiket perjalanan. Jadwal tiket tersebut nantinya akan dicatat untuk mengetahui kapan persisnya Anda akan tiba di negara tujuan dan kapan Anda akan pulang.

Akomodasi

Hotel atau penginapana harus anda punyai kalau jalan-jalan ke Eropa. Ini harus bisa ditunjukan berupa bukti booking hotel. Usahakan semuanya tercetak rapi. Hal yang paling mudah adalah email konfirmasi dari agen travel atau aplikasi booking hotel online. Cetak ini, dan kumpulkan bersama dengan tiket pesawatnya. Pastikan nama hotel, nama anda dan tanggal check in serta check out tercantum dengan benar.

Jika anda menginap di tempat saudara atau teman, pastikan punya bukti surat jaminan dari mereka. Atau siapkan nama dan alamat lengkap serta nomor telepon bila sewaktu-waktu diminta untuk konfirmasi.

Surat Tanda Kesehatan

Jauh sebelum virus Corona menyerang, beberapa negara Eropa telah memberlakukan syarat untuk membawa surat tanda sehat apabila Anda ingin melakukan perjalanan ke Eropa. Surat ini digunakan untuk memastikan bahwa Anda terbebas dari penyakit atau virus yang dapat menular ke orang lain. Bahkan, pada beberapa negara, Anda diwajibkan untuk melakukan vaksinasi dan menyertakan surat keterangan bahwa Anda bebas dari penyakit menular seperti TBC, hepatitis, cacar, dan lain sebagainya.

Asuransi perjalanan

Adalah wajib hukumnya mempunyai asuransi bagi warga negara Eropa, atau orang yang bermukim disana. Tidak terkecuali orang yang mau jalan-jalan di Eropa. Mereka harus memiliki asuransi perjalanan. Persyaratan ini diberlakukan tentunya untuk menjamin keamanan dan keselamatan Anda selama dalam perjalanan.

Asuransi perjalanan memberikan banyak keuntungan kepada pemegangnya. Keuntungan tersebut diantaranya adalah biaya penanggungan delay atau pembatalan pesawat, biaya medis karena kecelakaan, ketinggalan pesawat dan lain sebagainya.

Belilah polis asuransi travel dari perusahaan terkenal. Walau harga agak mahal sedikit tidak masalah. Karena jika ada claim asuransi nanti, prosesnya akan panjang dan membutuhkan waktu yang tidak sedikit. Bagi perusahaan asuransi besar, mereka sudah pengalaman dan punya jaringan yang lebih lengkap. Oleh karena itu proses claim asuransi akan lebih cepat.

Perusahaan asuransi perjalanan untuk Schengen yang terkenal dan sering dipakai adalah AXA. Anda bisa beli ini dengan mudah. Karena dia sudah berbasis online.

Itulah beberapa persyaratan dokumen imigrasi yang harus Anda lengkapi ketika berkunjung ke negara-negara di benua Eropa. Agar perjalanan Anda berjalan dengan lancar, sebaiknya siapkan dokumen ini jika Anda ingin berwisata ke Eropa.

Leave a Reply